KISI-KISI PTS KIMIA KELAS X

  Nama Guru : Desi Amalia, S.Pd

MataPelajaran : Kimia

Kelas: X IPA 4

KodeKD: -

Materi: Kisi-Kisi PTS 

Tujuan pembelajaran : Siswa dapat mengingat kembali,memahami ,serta mengerjakan soal yang diberikan tentang materi kimia LArutan elektrolit, non elektrolit, reaksi redoks, serta tatanama senyawa.


Assalamualaikum Wr WB..

Halo semuanya anak² yang solehh dan solehah.. bagaimana kabar nya hari ini? semoga sehat selalu dan dilindungi oleh ALLAH SWT yaa..

HAri ini kalian sedang melaksanakan kegiatan PTS Hari Kedua, jadi untuk PJJ hari ini kalian baca dan pahami saja kisi-kisi soal yang bu desi berikan hari ini yaaaa....agar sewaktu PTS kimia kalian bisa mengerjakannya...


KISI-KISI PTS KIMIA

1. Peserta didik mengidentifikasi ciri-ciri LArutan elektrolit Kuat, lemah maupun non elektrolit.

2. Peserta didik menentukan contoh senyawa yang merupakan larutan elektrolit kuat, lemah, dan non elektrolit.

3. Peserta didik mengurutkan kekuatan elektrolit ( daya hantar listrik larutan ) dari yang terbesar. Contoh :

   Perhatikan beberapa senyawa elektrolit berikut :

     1). NaBr 0,1 M
2). CaCl2 0,1 M
3). Al2(SO4)3 0,1 M
Urutan senyawa dari yang memiliki kekuatan elektrolit paling besar adalah . . . .
A. 1), 2), 3)
B. 1), 3), 2)

C. 2), 1), 3)
D. 3), 1), 2)
E. 3), 2), 1)


4. Peserta didik dapat membuat reaksi ionisasi dari larutan elektrolit.

contoh :  CaCl2 ----> Ca2+  + 2Cl-

 5. Peserta didik dapat menentukan Reduktor, Oksidator, Hasil Reduksi, dan Hasil Oksidasi.

 6. Peserta didik dapat menentukan reaksi autoredoks.

7. Peserta didik dapat menentukan biloks unsur pada Senyawa maupun Ion.

8. Peserta didik menentukan rumus dari Kation dan Anion ( Tata nama Senyawa Ion )

contoh : K+ dan Br- maka akan membentuk KBr

               Mg2+  dan Cl- akan memebentuk MgCl2

  9. Peserta didik dapat menentukan nama senyawa dari rumus kimia yang ada.

      Contoh : KBr = Kalium Bromida

                     MgCl2 = Magnesium Klorida

10. Peserta didik dapat menentukan rumus kimia dari senyawa yang memiliki lebih dari 1 Biloks.

     Contoh : Mangan ( II ) Oksida = Mn2+  dan O2- , sehingga rumus kimia nya adalah MnO 

                    Fe2 ( SO4 ) 3 terbentuk dari Fe3+ dan SO4 2- , Sehingga tatanama nya adalah Besi (III ) Sulfat.


Silahkan kalian pelajari soal-soal atau materi diatas, jika ada kendala silahkan kalian japri bu desi ya... semangaaaaat ,,,     

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kisi-kisi STS Kimia Fase E

Latihan persiapan SAS Kimia Genap

Hukum Dasar Kimia